Rabu, 10 Juni 2009

SLANK

Awal Karir

Cikal bakal lahirnya Slank adalah sebuah grup bernama Cikini Stones Complex (CSC) bentukan Bimo Setiawan Sidharta (Bimbim) pada awal tahun 80-an. Band ini hanya memainkan lagu-lagu Rolling Stones dan tak mau memainkan lagu dari band lain, alhasil mereka akhirnya jenuh dan menjelang akhir tahun 1983 grup ini dibubarkan.

Bimbim meneruskan semangat bermusik mereka dengan kedua saudaranya Denny dan Erwan membentuk Red Evil yang kemudian berganti nama jadi Slank, sebuah nama yang diambil begitu saja dari cemoohan orang yang sering menyebut mereka cowok selengean dengan personel tambahan Bongky (gitar) dan Kiki (gitar). Kediaman Bimbim di Jl. Potlot 14 jadi markas besar mereka.

Mereka sempat tampil di beberapa pentas dengan membawakan lagu-lagu sendiri sebelum Erwan memutuskan mundur karena merasa tidak punya harapan di Slank. Dengan perjuangan panjang terbentuklah formasi ke-13, Bimbim, Kaka, Bongky, Pay dan Indra, Slank baru solid.

Dengan formasi Bimbim (Drum), Bongky (Bass), Pay (Gitar), Kaka (Vokal) dan Indra (Keyboard) mereka mulai membuat demo untuk ditawarkan ke perusahaan rekaman.

Setelah berulang kali ditolak, akhirnya tahun 1990 demonya diterima dan mulai rekaman debut album Suit-Suit... He He He (Gadis Sexy). Album yang menampilkan hit Memang dan Maafkan itu meledak dipasaran sehingga mereka pun diganjar BASF Award untuk kategori pendatang baru terbaik. Album kedua mereka, Kampungan pun meraih sukses yang sama.

Pada saat menggarap album keenam (Lagi Sedih), Bimbim selaku leader akhirnya memutuskan untuk memecat Bongky, Pay dan Indra. Kaka dan Bimbim tetap menggarap album ke-6 dengan bantuan additional player.

Sebagai gantinya mereka merekrut Ivanka (Bass), Mohamad Ridho Hafiedz (Ridho) dan Abdee Negara (Abdee). Formasi ini bertahan hingga saat ini dan mereka terus melahirkan karya-karya yang menegaskan eksistensi mereka di dunia musik Indonesia.

Narkoba

Terbujuk rayuan teman di Bali 14 tahun lalu, Bimbim—penabuh drum grup musik Slank—dan keponakannya, Kaka—vokalis Slank—pun mencecapi ”obat langit” yang membuat pemakainya melayang-layang dan ketagihan.

Waktu pertama kali mencoba (1994), mereka bilang badan jadi tidak enak. Muntah-muntah. Enek. Tapi kok besok paginya mencari lagi? Itulah putau, sekali pakai orang langsung ketagihan. Maka berlanjutlah ia memakai putau.

Semenjak memakai jenis narkoba ini, Bimbim yang biasanya pendiam, rapi, tak suka teriak-teriak, tiba-tiba berubah. Demikian juga Kaka.

Banyak pengalaman pahit, dari sejak mereka pakai (1994) sampai tahun 1999. Pengalaman di Lubuk Linggau (1998) juga tak terlupakan. Mereka ”kehabisan barang”, sakau. Tidak ada orang jual barang seperti itu di Lubuk Linggau. Bimbim sampai tidak bisa bangun, di kamar. Padahal mereka masih harus melayani wartawan, wawancara. Tinggal Kaka, yang badannya lebih kuat, melayani wartawan, meski dengan susah payah.

Slank membantah anggapan bahwa dengan mengkonsumsi Narkoba seorang seniman bisa lebih kreatif, justru sebaliknya, tanpa menggunakan barang haram tersebut mereka terbukti bisa menghasilkan karya-karya bagus.

"Saat membikin album pertama hingga ketiga, kami belum memakai Narkoba, tapi album itu terbukti paling bagus. Jadi, tanpa Narkoba kami bisa menghasilkan karya yang bagus. Setelah album ketiga, kami menjadi pengguna," ujar Kaka.

Diskografi

Album Studio

  1. 1990 - Suit-Suit....Hehehe (Gadis Sexy)
  2. 1991 - Kampungan
  3. 1993 - Piss
  4. 1995 - Generasi Biru
  5. 1996 - Minoritas
  6. 1996 - Lagi Sedih
  7. 1997 - Tujuh
  8. 1998 - Mata Hati Reformasi
  9. 1999 - 999+09
  10. 2001 - Virus
  11. 2003 - Satu Satu
  12. 2005 - PLUR
  13. 2006 - Slankissme
  14. 2007 - Slow But Sure
  15. 2008 - Slank - The Big Hip
  16. 2008 - Anthem For The Broken Hearted

Album Kompilasi

  1. 2003 - Bajakan!

Album Live

  1. 1998 - Konser Piss 30 Kota
  2. 2001 - Virus Roadshow
  3. 2004 - Road to Peace

Album Soundtrack

  1. 2007 - Original Soundtrack "Get Married"
  2. 2009 - Original Soundtrack Generasi Biru


Penggemar

Slank adalah grup cinta damai dan pada kenyataanya Slank tidak saja berhasil merebut hati penggemar, tapi Slank juga telah berhasil membangkitkan semangat dan solidaritas dari sebuah generasi untuk punya sikap. Dan Slank memiliki kelompok penggemar yang fanatik dan kreatif, yang dikenal sebagai Slankers

Slank Fan Club

Slank Fan Club (SFC) adalah club resmi yang dibentuk oleh manajemen Slank untuk menampung para penggemar fanatik Slank.

Slankers Club yang merupakan wadah para Slankers terbentuk ketika Slank melakukan Konser Piss 30 kota pada tahun 1998. Bunda Iffet, sebagai manager Slank melihat komunitas Slankers yang sudah ada harus di berdayakan. Oleh sebab itu ketika Slank konser di Malang, sekumpulan Slankers itu di pangil oleh Bunda untuk di beri pengarahan. Tercetuslah ide Bunda untuk memberikan wadah untuk Slankers yang sekarang diberi nama Slank Fans Club.

Buletin Slank

Untuk menyampaikan informasi kepada para Slanker, Slank dan manajemennya memutuskan untuk membuat sebuah newsletter yang kemudian disebut dengan nama Buletin Slank. Buletin ini berisi jadual, kisah-kisah pendek perjalanan tur panggung slank dan sebagainya. Nama buletin sendiri dipakai sebagai simbol agar para slanker melingkari (buletin) jadwal kegiatan slank di kalender kegiatan mereka masing-masing.

Buletin Slank inilah yang kemudian berkembang menjadi Koran Slank.

Koran Slank

Koran Slank diterbitkan pertama kali pada 10 Maret 2002.






Slankdance


Jangan takut keluarlah
Hadapi dunia dengan menari
Jangan takut ayo keluar
Hadapi dunia dengan menari

Berhayalah seluas biru langit
Berpikirlah sedalam biru laut
Horizontal sama rasa sama rasa

Melihatlah seterang sinar sunset
Menataplahlah sebinar cahaya sunrise
Terang benderang 2x

Buka jendalamu lalu pandanglah
Buka pintu ayo keluarlah
Bebas lepas,lepaskan kebebasan

Selasa, 12 Mei 2009

SLANKer_SMILE lagi SEDIH......

**************************************************************************

Tepat Sehari setelah hari ULANG TAHUN mu..........

Aq merasakan PERUBAHAN didalam SIKAPmu..........

Kini km telah BERUBAH.....

Km semakin MENGHINDAR dan MENJAUHIku.......

Tetapi dalam HATI ini aku tetap MENCINTAI mu dengan TULUS........

“Ciptakan Kebahagiaan Serta Kesuksesan dalam hidup ini dengan kata-kata ini”…

- GANTI KATA-KATA “SAYA TIDAK BISA” MENJADI “SAYA BELUM BISA”

- GANTI KATA-KATA “ANDAIKAN SAYA” MENJADI “KETIKA SAYA”

- GANTI KATA-KATA “SAYA AKAN MENCOBANYA” MENJADI “SAYA AKAN MELAKUKANNYA”

- GANTI KATA-KATA “INI AKAN JADI MASALAH” MENJADI “INI AKAN JADI TANTANGAN”

- GANTI KATA-KATA “SAYA TIDAK TAHU” MENJADI “SAYA AKAN TAHU”

KITA RAIH SUKSES ITU DENGAN SEMANGAT..BE A MOESLIM STRONGER.




***********************************************************************

Aku minta maaf….

Kalau selama ini aku ga bisa jadi kekasih yang baik buat kamu

Mungkin kamu akan merasa lebih tenang

kalau kamu ga bersama aku lagi

Mungkin kamu akan merasa lebih tentram

kalau aku ga mengusik kehidupan kamu lagi

Tapi asal kamu tahu…

Sampai kata-kata ini ditulis,

bahkan sampai berkali-kali dibaca

Cinta itu masih ada untuk kamu !!!



*************************************************************************

buKan Na mErAtApI…

BuKaN Q SeSaLi …

BuKan PuLa Q InGkArI….

q tAu, SeMuA pAsTi kAn TeRjAdi…tApI HaRuSkAh BeRAkHiR BeGiNi………..

Jk MmAng cNtA iNi tErLaRaNG…..

KaMU perGI MeNInggALkAn aQ....

DaN aQ….

aQ kaN TeTaP hIDuP dAlAm MeNgEnAng MaSa LaLu SaAt-SaAt InDaH

bErSAmAMou……………. luph u 4ever



******************************************************************************

Indahnya janji yang pernah terikrar
Manisnya cinta yang pernah tercipta
Bagaikan mimpi yang tak pernah berakhir
Sejak kau gantung cinta ini

Meski bibir tak mampu berucap
Meski mulut tak mampu berkata
Namun bulan dan bintang telah pahami
Betapa tulus cinta ini untukmu

Jika rindu ini menjenuh kanmu
Jika sayang ini menyakit kanmu
Jika cinta ini membuatmu menjauh
Aku rela engkau membenci cintaku

Bukannya hati ini tak sakit
Bukannya hati ini tak hancur
Bukannya hati ini tak perih
Hanya kepasrahan yang mengiringi

Terimakasih cintaku
Untuk kenangan yang pernah kau beri
Satu ikrar untukmu
Tak akan kumencari pengganti

**************************************************************************

Aku sudah tak bisa menangis...
karena sudah tak ada air mata lagi...
aku sudah tak bisa berdoa...
karena sudah tak ada kata lagi...
aku sudah tak bisa berusaha...
karena sudah tak ada kekuatan lagi...

kenapa kamu masih belum mengerti...
apa arti dirimu untukku...
kenapa kamu masih belum sadar...
apa arti hadirmu untukku...
kenapa kamu masih belum melihat...
apa arti KAMU untukku....

bisakah kamu sadar ?? mengerti?? melihat??
apalagi merasa??...
memang aku hanya mondar mandir di depanmu setiap hari...
memang aku hanya jadi teman biasa untukmu..
tapi cobalah sadar, mengerti, lihat, dan rasakan...
apa arti KAMU bagiku...

sudah lah....
aku tak kuat lagi...
maafkan aku kalau aku membisu...
bukan karena aku lelah...
bukan karena santunku hilang...
tapi memang...
hati ini sudah tak mengerti hadirmu...
hati ini sudah mencapai batas untuk terus maju...
hati ini sudah tak bisa lagi menjadi yang terbaik bagimu...

tapi ya biarlah yang berlalu, berlalu...
dan aku akan selalu menunggu di sini dalam kesunyian...
kembali menatapi apa yang harus ku cari...
dan memang ada yang lebih baik untukmu....

*************************************************************************
ahulu saat kau masih di sisiku Dunia Serasa milik kita berdua Sekarang saat kau menghianatiku Aku hanya seperti seorang lelaki tak berguna Memang Cinta tak pernah diundang Tetapi cintaku kepadamu takkan pernah habis Entah kita memulainya dari mana Dan juga kita mengakhirinya di mana Sekarang tak ada lagi yang dapat kuperbuat Aku hanyalah seorang lelaki yang tak berguna di matamu Memang dunia ini terasa hampa tanpa cinta Itulah ucapan yang dikatakan oleh seorang yang belum pernah merasakan betapa sakitnya yang dinamakan Patah Hati Dan cinta bukanlah Apa-apa bagi yang sudah merasakan betapa sakitnya bercinta Kadang aku berpikir,Aku adalah manusia terbodoh d dunia ini Kadang aku merasa kesepian tanpamu Dan kadang aku merasakan bahwa memang cinta yang slalu kuinginkan adalah cinta yang tak dapat kumiliki Aku memang hanyalah manusia biasa yang tak luput dari kesalahan Tetapi semua yang telah kuinginkan kini sudah pergi Sekarang aku hanya tinggal kenangan masa lalumu Aku cuman bisa ditertawakan, diejek, dan dicaci-maki Ini karena hal yang paling salah yang telah kuperbuat selama ini adalah Aku mencintai dan menyayangimu dengan sepenuh hati Dan ini semua aku lakukan dengan hati yang tulus Tak satupun orang yang mengerti perasaanku slama ini Dan tak satupun orang yang maw mengerti Betapa dalamnya cinta yang kuberikan kepadamu Mungkin Cuma Tuhanlah yang bisa mengerti perasaanku kepadamu Cuma dialah satu-satunya orang yang selalu menemaniku di saat aku susah dan sedih Dan satu hal yang Tidak pernah kusampaikan yang saat ini kuingin sampaikan kepadamu Aku melakukan semua ini hanya demi membuatmu senang. Tapi apa balasanmu kepadaku? Kamu telah menghancurkan hatiku,sehancur butiran pasir yang ada d pantai Saya tidak akan pernah dan dapat melupakanmu Hatiku Sudah tak dapat menahan kepedihan ini Kepedihan ini sudah meninggalkan luka di hatiku Kutak dapat melupakan ini semua Walaupun sudah kucoba beberapa kali tapi hasilnya tetap sama Mungkin Apa yang dinamakan cinta Tak seindah yang aku pikirkan

***********************************************************************************

ANDAI Saja

ANDAI SaJa


Andai saja kau masih sendiri

Ku akan jadi bagian hidupmu

Karena aku pun kini sendiri

Sendiri


Yang sesungguhnya kau telah berdua

Bahagia dengan dirinya

Aku hanya bisa bersedih

Bersedih


Andai saja aku jadi milikmu

Andai saja kau pun mencintaiku

Ku kan akhiri kesendirianku

Ini


Andai saja kamu putus dengannya

Andai saja kau akhiri dengannya

Ku kan gantikan dirinya untukmu

Jadi kekasihmu


Andai saja aku masih sendiri

Andai saja aku mencintaimu

Ku kan gantikan dirinya untukmu

Jadi kekasihmu